-->

Berikut Ini Cara Terbaik Untuk Menjalankan Hidup Saat Patah Hati!

Konten [Tampil]
Patah hati, semua orang pasti pernah merasakannya, semua orang pasti pernah berada di posisi tersebut, dan dengan latar belakang masalah yang beragam, setiap orang tentu punya cara sembuh yang berbeda - beda. Tetapi inilah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk tetap bisa menjalankan hidup saat patah hati.

Sumber gambar : popbela.com

 1. Habiskan dan Nikmati Kesedihanmu

Patah hati memang bukanlah hal yang mudah, sulit, bahkan sangat sulit. Kamu yang tiba - tiba diberikan kenyataan bahwa kamu harus berpisah dari dia, tentu hal itu akan sangat memukul kamu dan kesedihan pun sudah tak bisa terbendung lagi.

Menangislah, menangis tidak akan menjadikanmu terlihat lemah. Menangislah kapanpun kamu mau, sampai kamu berada di titik lelah karena terus menerus menangis. Tidak apa, pelan pelan saja, semua juga butuh proses, semua butuh adaptasinya. Nikmati saja kesedihanmu saat itu, dan jangan pernah kamu mencoba untuk membohongi dirimu sendiri, akui saja kalau memang kamu sedang bersedih dan tidak baik - baik saja.

 2. Menjauhlah Dari Dia

Nyatanya, terus menerus berada di dalam circle yang sama dengan dia memang tidak mudah.Karena lagi - lagi, kamu akan bertemu dengan dia. Maka dari itu menjauhlah sejauhnya jika kamu memang tidak bisa di posisi tersebut, untuk saat ini jangan dulu dengarkan orang lain, biarkan mereka berkata apa, biarkan mereka menyebutmu memutus silaturahmi atau apapun itu. Yang terpenting saat ini adalah menyelamatkan hatimu, karena orang lain hanya melihat dari luarnya, tidak benar - benar merasakan sakitnya.  

 3. Jika Memang Harus, Putuskan Kontak Dari Dia

Jika menjauh saja belum cukup, kamu boleh kok untuk memutuskan semua sosial media yang berteman dengannya. Kamu boleh memblokir whatsapp nya, kamu boleh unfollow instagramnya. Kalau memang kamu tidak bisa mengontrol diri untuk tidak lagi kepo dengan urusannya, mungkin memang kamu harus melakukan hal tersebut.

 3. Cari Kesibukan Lain

Kenangan kamu tentangnya pasti akan terus berputar di kepala, dan tak dapat dipungkiri mungkin kamu juga sering memikirkannya. Untuk mengalihkan pikiran itu, kamu bisa mencoba mencari kesibukan. Lakukan hobi kamu, lakukan apapun yang kamu mau, cari kegiatan yang bermanfaat. Lama kelamaan pun pikiran tentang dia akan teralihkan sendirinya.

 4. Belajar Mengikhlaskan Bukan Melupakan

Sembari semuanya berjalan, cobalah belajar untuk mengikhlaskan. Ingat bukan melupakan, karena jika kamu memaksa lupa, maka justru akan semakin ingat. Perihal ikhlas memang tidak pernah mudah, butuh waktu yang lama dan proses yang tidak singkat. Maka dari itu belajarlah untuk mencoba ikhlas, bukan hanya terucap di mulut, tapi juga dari lubuk hatimu yang paling dalam.

 5. Cari Kebahagiaanmu Sendiri

Hidupmu tidak berhenti hanya karena kamu patah hati. Life must go on sekarang saatnya untuk menata ulang hidupmu. Cobalah untuk lebih mengenali diri kamu sendiri, atau mungkin kamu juga tidak mengenal dirimu yang dulu? Sekarang, cobalah untuk menyayangi dirimu sendiri, cari kebahagiaanmu sendiri. Berhenti untuk menggantungkan kebahagiaanmu pada orang lain. Karena jika orang itu pergi, mungkin bahagiamu juga turut pergi?

 6. Buka Hatimu Kembali

Jika semua sudah terlewati, dan kamu sudah berdamai dengan semuanya. Kamu boleh kok, mulai membuka hati kembali, mungkin barangkali sudah ada seseorang yang bisa membahagiakanmu. Tapi ingat, jangan jadikan ini sebagai opsi pertama kamu setelah patah hati. Karena hatimu pun butuh sembuh dulu, sebelum membuat cerita baru. 

Perihal ikhlas memang tidak pernah mudah dan membutuhkan waktu yang tidak singkat. Yakinlah, yang saat ini kamu alami akan berakhir di kemudian hari. Tidak perlu terburu - buru, karena semua ada waktunya. Yakinlah ini hanyalah sebuah proses untuk menjadi lebih baik, menjadikanmu dewasa, meskipun itu lewat luka. 



Baca juga

Post a Comment